-->

Saturday, November 18, 2017


Tidak sabar pengen beli smartphone terbaru Oppo, kini Oppo F5 sudah resmi rilis di Indonesia.

Oppo merupakan merk terkenal smartphone saat ini, masyarakat banyak yang membeli produk ini. Sebelumnya Oppo mengeluarkan smartphone Oppo F3 dan F3 Plus, kali ini mengeluarkan smartphone terbarunya yaitu Oppo F5.

Ponsel ini sudah resmi di rilis di Indonesia dengan harga 3,9 juta rupiah. Ada beberapa penyimpanan yang di tawarkan dari yang RAM 4GB/32GB dan 6GB/64GB. Untuk varian warnanya tersedia warna hitam, emas, dan merah.

Untuk yang varian 6GB/64GB harganya lebih tinggi yaitu sekitar 5,2 juta rupiah. Untuk kamera Oppo F5 memiliki resolusi kamera depan 20MP dan belakang 16MP. Chipset menggunakan Mediatek MT6763T Helio P23 sudah beroperasi di Android Nougat. 

Fitur-fitur terbaru lainnya yaitu dengan kamera yang semakin jernih menggunakan fitur Al Beauty Recognition fitur ini mampu mengubah warna kulit dan lebih jernih. Lalu ada fitur pengenal wajah memungkinkan pengguna hanya melihat ponsel otomatis akan terbuka kunci. Selain itu dari segi desain tidak diragukan lagi yaitu desain yang elegan,cantik, dan mudah di genggam.

Smartphone ini ukuran layarnya cukup besar yaitu 6" dengan FHD 6.0 inches, 92.9 cm2 (~78.1% screen-to-body ratio)  layar menjadi tampak jernih dan memanjakan pengguna saat menggunakannya. 

Split screen merupakan salah satu fitur terbarunya pengguna bisa melakukan atau menggunakan aplikasi secara bersamaan. Sebenarnya fitur ini sudah lama yang sudah di terapkan di smartphone lainnya. 

Kesimpulan dari ulasan Oppo F5 merupakan terobosan Oppo untuk menaikkan penjualan mereka tetapi belum ada fitur-fitur canggih untuk bersaing di kelas smartphone atas, hanya serasa biasa saja.

Demikian sedikit ulasan dari pembahasan Oppo F5 semoga bermanfaat.


EmoticonEmoticon